EDIA CENTER REJANG LEBONG – Prosesi Do’a ‘Kedurei Sudut’ yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong dilakukan secara ritual dan kepercayaan Daerah Rejang ini penuh hikmat yang bertujuan untuk bermohon kepada Allah SWT dan mohon keberkahan serta

keselamatan.

Dalam sambutannya, Bupati Rejang Lebong Drs. H. Syamsul Effendi,MM selaku Rajo Depati Tiang Alam XII mengatakan, dalam rangka ‘Kedurei Sudut’ yang dilakukan pada malam ini tidak lain adalah untuk memohon pertolongan kepada Allah SWT semoga Daerah Rejang Lebong selalu dalam lindungan Allah SWT dan penuh barokah atau keberkahan.

“Semoga didalam Ulang Tahun HUT Kota Curup yang ke-143 Tahun 2023 ini, Kabupaten Rejang Lebong masyarakatnya bisa sejahtera dan selalu dalam lindungan Allah SWT,” ujar Bupati dengan penuh optimis dan semangatnya, Rabu (10/5).

Dikatakan juga oleh Orang Nomor Satu di Bumi Pat Petulai ini, berharap masyarakat luar mereka dapat berdatangan keseluruh baik sekaligus menyaksikan acara ini ataupun melihat tentang sejarah fakta dan kenyataan yang ada pada saat ini.

“Kita semua harus mengambil bagian oleh karena itu baik langsung ataupun tidak, masuk sebagai panitia semuanya kita bertanggung jawab dan harapan saya selama kegiatan ini berlangsung kepada semua OPD (Organisasi Perangkat Daerah) disemua Instansi Dinas/Badan dan lainnya termasuk salah satu kami diantaranya, mengharapkan untuk bersama-sama hadir dan berperan guna mendukung kesuksesan kegiatan selama HUT Kota Curup ini berlangsung,” demikian disampaikan Bupati Syamsul.

Turut hadir dalam kesempatan prosesi ‘Do’a Kedurei Sudut’ ini Wakil Bupati (Wabup) Rejang Lebong Hendra Wahyudiansyah,SH, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Rejang Lebong meliputi, Ketua DPRD Rejang Lebong Mahdi Husen,SH dan sejumlah Anggota DPRD Rejang Lebong, Dandim 0409 Rejang Lebong, Kapolres Rejang Lebong, Ketua Pengadilan Negeri Dr. Rindam,SH.,MH, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong H. Lukman,S.Ag.,MHI, Ketua Pengadilan Agama (PA), Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Dr. H. M. Abu Dzar,Lc.,MHI, Sekretaris Daerah (Sekda) Rejang Lebong Yusran Fauzi,ST, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pranoto Majid,SH.,M.Si, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Dr. H. Asli Samin,S.Kep.,M.Kep, Asisten III Bidang Administrasi Umum dan Kepegawaian Drs. H. Sumardi,M.Si, Staf Ahli Bupati Rosita,SH, Staf Ahli Bupati Syahfawi,S.KM.,MM, Kepala-Kepala OPD dilingkungan Pemkab Rejang, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Rejang Lebong selaku gelar Ratu Putri Dayang Cahyo XII Hj. Hartini Syamsul,S.Sos.,M.Si, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Rejang Lebong Indah Tri Wahyuni Hendra,A.Md, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Rejang Lebong Erma Yusran,SE. (Reporter Tatang, Editor Aditya MCRL)