MEDIA CENTER REJANG LEBONG – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (KEMENPAN RB) mengadakan Rakor (Rapat Koordinasi) percepatan penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik (MPP) dalam rangka percepatan integrasi layanan secara Vicon (Video Conferen) Zoom Meeting bersama Pemerintah Daerah dan DPMPTSP se-Indonesia bertempat diruang Rapat Sekda tadi siang, Jum’at (4/3).

Dari hasil pengamatan Jurnalis MCRL dilapangan, rapat ini dihadiri Kepala Dinas DPMPTSP Ir. Afnisardi MM, didampingi Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan DR. Asli Samin,S.Kep, M.Kes, Staf Ahli Bupati Basuki,S.Sos, Perwakilan Bappeda, dan Perwakilan Diskominfo.

Pada Jurnalis MCRL, Afnisardi mengatakan kegiatan dilaksanakan dalam rangka untuk membicarakan bagaimana kesiapan dan tahapan yang harus dilakukan dalam pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP).

“Rapat ini untuk membicarakan bagaimana kesiapan dan tahapan yang harus kita lakukan dalam pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP) itu sendiri dari seluruh Pemerintah Daerah se-Indonesia,” ujar Afnisardi pada MCRL, Jum’at (4/3).

Ditambahkan Afnisardi, untuk lokasi gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) akan menggunakan Gedung Eks RSUD berada di Area Dwi Tunggal Kota Curup.

“Sekarang kita akan mempersiapakan dulu lokaso gedungnya, untuk lokasi gedung kita mendapat petunjuk dari Bupati akan menggunakan Gedung eks RSUD di Dwi Tunggal yang akan kita alihkan menjadi gedung Mal Pelayanan Publik (MPP), langkah selanjutnya nanti, bagaimana mendesain layaknya sebuah Mal Pelayanan Publik yang bagus dan berkualitas guna mendukung percepatan pembangunan di Rejang Lebong kita,” demikian kata Kepala DPMPTSP ini. (Reporter Sonya, Editor Aditya MCRL)