MEDIA CENTER REJANG LEBONG – Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Rejang Lebong akan menggelar Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam) KEMENPORA RI.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Dispora Rejang Lebong Drs. Novrianto,MM setelah usai mengikuti rapat bersama stakeholder terkait diruang rapat Sekda tadi pagi Rabu (13/9/2023).

Dalam kesempatan itu, Novrianto mengatakan, kejuaraan Tarkam tersebut akan dibarengi oleh peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) yang ke-40 tahun.

“Untuk Kejuaraan Tarkam KEMENPORA kita sepakat ada 3 cabor yang nantinya akan diperlombakan yaitu atletik, bulu tangkis dan tenis meja dengan harapanya tiga hari sudah selesai karena sifatnya perorangan,” ungkap Novrianto pada MCRL, Rabu (13/9).

“Sedangkan untuk Peringatan HAORNAS kita sepakat ada dua cabor yang nantinya diperlombakan yaitu sepakbola dan bola voli dengan kategori putra dan putri,” tambahnya.

Dalam hal ini, Novrianto berhadap seluruh Kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong bisa mengirimkan kontingennya untuk ikut berpartisipasi.

“Untuk penyerahan hadiah Tarkam KEMENPORA dan HAORNAS kita berharap bisa serempak diacara penutupannya agar terlihat lebih meriah,” tutupnya. (Reporter Sonya, Editor Aditya MCRL)