MEDIA CENTER REJANG LEBONG – Secara mengejutkan pagi ini Senin (24/10/2022), Bupati Rejang Lebong Drs. H. Syamsul Effendi,MM menggelar ‘Apel Pagi’ dadakan dilapangan utama Kantor Bupati Rejang Lebong.
Menurut informasi yang berhasil dihimpun Jurnalis MCRL dilapangan pagi ini, apel pagi dadakan yang langsung dipimpin oleh orang nomor satu di Bumi Pat Petulai ini dalam rangka mengingatkan kedisiplinan waktu dan kinerja bagi semua Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau ASN (Aparatur Sipil Negara) dilingkungan Pemkab Rejang Lebong.
Dalam sambutannya, Bupati Rejang Lebong Drs. H. Syamsul Effendi,MM mengatakan, hal ini dirinya lakukan tiada lain untuk kebaikan bersama dalam mendorong percepatan pembangunan di era kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Hendra Wahyudiansyah,SH.
“Memang saya sengaja gelar apel pagi ini secara mengejutkan dan memberikan kejutan bagi semua ASN. Disini bisa kita lihat, sejauh mana kedisiplinan dan jiwa korsa kesiap siagaan dikalangan Bapak/Ibu ASN dilingkungan Pemkab Rejang Lebong kita ini. Sekali lagi saya tegaskan, jangan hanya saat apel pagi dadakan ini saja disiplin waktu dan lainnya, namun harus Bapak/Ibu ASN juga tunjukkan kinerja dan kedisiplinan waktunya dihari-hari berikutnya,” tegas Bupati guna mengingatkan kedisiplinan dikalangan ASN Pemkab Rejang Lebong, Senin (24/10).
Berdasarkan hasil pengamatan Jurnalis MCRL dilapangan, turut serta hadir dalam apel pagi ini Sekretaris Daerah (Sekda) Yusran Fauzi,ST, Asisten-Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala-Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah), sejumlah Kepala Bagian (Kabag) disemua jajaran Sekretariat Daerah (Setda), PNS/ASN dilingkungan OPD Pemkab Rejang Lebong dan sejumlah TKS atau THL. (Reporter Tatang, Editor Aditya MCRL)