MEDIA CENTER REJANG LEBONG – Kondisi alam yang saat ini hampir semua titik Daerah mengalami banjir, longsor dan khusus area Daerah Rejang Lebong tepatnya di Desa Dusun Sawah Kecamatan Curup Utara karena faktor iklim tak menentu menyebabkan jembatan penghubung utama Desa ini putus.

Hasil pengamatan dan pantauan langsung Jurnalis MCRL dilapangan, tampak Bupati Drs. H. Syamsul Effendi,MM dan Wakil Bupati Hendra Wahyudiansyah,SH turun langsung kelapangan guna ikut memantau putusnya akses jalan lantaran jembatan penghubung antar Desa di Dusun Sawah Kecamatan Curup Utara ini putus.

Menurut Bupati Drs. Syamsul Effendi,MM, hal ini lantaran hujan semalaman mengguyuri Daerah Rejang Lebong hingga menimbulkan banjir, terpantau juga oleh Jurnalis MCRL dilapangan, di Daerah Talang Benih ujung yang menghubungi akses jalan menuju Desa Dusun Sawah Kecamatan Curup Utara ini terjadi satu jembatan putus, hingga tiga orang warga terperosok untung cepat dievakuasi dan di selamatkan ke RSUD Rejang Lebong di dua jalur.

Bupati menghimbau, suasana iklim yang belum membaik ini, agar masyarakat Rejang Lebong berhati hati saat beraktifitas, bukan saja wilayah Rejang Lebongnya saja yang mendapatkan musibah namun hampir menyeluruh di Provinsi Bengkulu seperti banjir besar melanda Kota Bengkulu, Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah dan Bengkulu Utara.

“Pada kesempatan ini, kami menghimbau pada semua masyarakat Rejang Lebong kita untuk lebih berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan tinggi agar ketika terjadi musibah, kita jauh lebih sigap dan hendaknya menjaga kesehatan fisik serta jangan lupa meningkatkan ibadah pada Allah SWT karena semuanya ini adalah atas kehendak sang Pencipta Allah SWT,” demikian disampaikan Bupati pada Jurnalis MCRL, Kamis (1/9).

Terpantau kamera Jurnalis MCRL, hadir juga turut serta kelapangan, Kepala BPBD Rejang Lejang Solahudin,SH, Kepala Dinas PUPRPKP Drs. Rector Vande Armada,MT, Kepala Desa Dusun Sawah dan Lurah Talang Benih beserta jajaran Babinsa TNI dan Babin Kantibmas POLRI setempat, Camat Curup Kota dan Camat Curup Utara Budiman Jaya,S.Pd.I,M.Pd ikut hadir .

Selain itu, Kepala BPBD Rejang Lebong, akses jalan Talang Benih Kecamatan Curup Kota menuju Desa Dusun Sawah Kecamatan Curup Utara ditutup, namun dengan tidak menghambat masyarakat beraktifitas, jalan penghubung di pasang papan himbauan, agar masyarakat Rejang Lebong khususnya kalangan pejalan kaki tetap bisa untuk melewati jalan tersebut. (Reporter Tatang, Editor Aditya MCRL)