Media Center Rejang Lebong – Ketua TP PKK Rejang Lebong Ny Hj Hartini Syamsul Effendi S.Sos MSi, yang dalam hal ini diwakili Sekretaris TP – PKK Ny. Suita Mariani dan Staf Ahli Ny. Tati Sumirah mengatakan bahwa Kabupten Rejang Lebong akan mewakili Provinsi Bengkulu dalam lomba senam kreasi 6 langkah cuci tangan bidang IV kesehatan keluarga dan kesehatan lingkungan.
Dalam kesempatan ini juga diserahkan dokumen laporan tahunan yang merupakan laporan hasil kegiatan TPPKK di tahun 2023.
Mengikuti rapat pleno awal Tahun 2024. Selain membahas agenda rutin, pertemuan itu juga merembuk ihwal Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Tingkat Nasional yang bakal berlangsung di Surakarta mendatang.
Agenda yang berlangsung di Aula Kantor Tim Penggerak PKK Provinsi Bengkulu, Jl. Pembangunan No. 14 Padang Harapan Kota Bengkulu itu dihadiri oleh Sekretaris PKK Provinsi Bengkulu, para Ketua Bidang, serta jajaran pengurus. Rabu 16 Januari 2024
Dalam kesempatan itu Ny. Hj. Syafridawati Musiardanis mengatakan, PKK wajib menyelaraskan programnya dengan pemerintah. Ini berkait dengan tugas pokok dan fungsi pemerintah melalui OPD, sebagai pembina dalam upaya menyejahterakan keluarga, yang menjadi pondasi kemakmuran negara.
Oleh karenanya, sebagai organisasi masyarakat, Ny Syapridawati mengajak jajaran pengurus TP PKK Provinsi Bengkulu untuk bergerak cepat. Termasuk, berperan aktif dalam nenyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2024-2029.
“Di tahun yang sama pasca-Pilkada, akan dilakukan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2024-2029.
“Saat ini prosesnya sudah dimulai, sehingga TP PKK juga tidak boleh ketinggalan untuk segera menyusun perencanaan untuk lima tahun mendatang, dan segera diserahkan kepada Bappeda Provinsi Bengkulu melalui Dispermasdes,” ujarnya.
Terkait persiapan HKG Nasional 2024 ia meminta para pengurus bekerja hati-hati dan mendetail. Ini karena, skala acara dan peserta dari seluruh Indonesia, akan datang di agenda tersebut.
Beberapa persiapan yang harus dimatangkan di antaranya, persiapan lomba, venue, dan materi yang akan dipertandingkan.
Secara khusus, Ny Syapridawati juga menyoroti Kinerja PKK setiap Kabupaten agar betul betul kompetitif di dalam bekerja,” ungkapnya. ( Ttg )